Intip Sungai Jernih yang Mempesona Raja Ampat, Kalibiru Warsambin

By. Danan - 31 Jan 2023

Bagikan:
img

Hai sobat Behappy!

Saat mendengar Raja Ampat apa yang kamu pikirkan?

Pasti hamparan pulau dengan jernihnya air berwarna biru jernih dan pasir putih serta gugusan karst disekitarnya bukan?

Raja Ampat memang terkenal akan keindahan alamnya yang selalu menarik hati wisatawan lokal maupun mancanegara. Tapi kamu tahu nggak sobat? Terdapat destinasi wisata tersembunyi yang nggak kalah menarik loh! Kalibiru Warsambin namanya.

Kalibiru Warsambin terletak di pedalaman hutan Desa Wasandim, Teluk Mayalibit, Raja Ampat. Simak terus untuk tahu keindahannya ya!

Sungai ini berada di tengah hutan yang memiliki warna biru jernih yang eksotis. Warna aliran sungai pun tergantung kondisi cuaca dan cahaya matahari.

Kamu jangan kaget ya sobat! Air disini sangat dingin dengan suhu hingga mencapai 10-20 derajat celcius dan kedalamannya mencapai 2,5 hingga 3 meter.

Disini kamu bisa berenang sambil menikmati keindahan bawah laut atau kamu juga bisa berfoto dengan background pemandangan alam yang indah lho sobat!

Hanya beberapa meter dari lokasi pemandian, terdapat sumber mata air yang sangat dijaga oleh masyarakat suku Maya. Demi menjaga kebersihan dan kualitas air, masyarakat setempat melarang siapapun untuk berada di sekitar mata air

Karena jernihnya air yang berada ditempat ini, banyak wisatawan yang mengambil air terserbut untuk diminum.

Lalu bagaimana akses menuju kesana?

Untuk menuju kesana kamu butuh waktu kurang lebih satu jam menggunakan speedboat. Setelah itu, kamu melanjutkan perjalanan dengan trekking dari muara tempat kapal bersandar, lalu memasuki hutan dengan perjalanan sekitar 30 menit.

 



    Tags :






Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp