Menikmati Keindahan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Masjid Indonesia dengan Nuansa Timur Tengah

By. Siti Rahmawati - 20 Jun 2023

Bagikan:
img

Batemuritour.com- Baru dibuka untuk umum per tanggal 1 Maret 2023, Masjid Raya Seikh Zayed Solo menjadi salah satu wisata religi dan ikon baru kota Solo yang sangat menarik untuk dikunjungi.

 

Untuk menikmati keindahan masjid khas timur tengan, Anda tak perlu jauh-jauh. Masjid Raya Seikh Zayed Solo menyajikan keindahan yang serupa.

 

 

Masjid Raya Sheikh Zayed terletak di Kelurahan Gilingan, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah (Jateng). Berdasarkan informasi yang dipublikasikan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo melalui situs resminya, masjid yang dibangun dua tingkat ini memiliki luas bangunan utama sekitar 8.000 meter dan mampu menampung jamaah hingga 10.000 orang jamaah.

 

 

Baca juga:

 

sumber gambar: kompas.com

 

 

Berdiri dengan begitu megahnya ternyata Masjid ini tetap mengusung nilai arsitektur lokal. Salah satunya pelataran di serambi masjid yang berukirkan batik motif kawung.

Motif batik ini juga terdapat di karpet pada lantai utama bangunan masjid, dikombinasikan dengan desain geometris arabesque di bagian tengah.

 

 

Gaya Timur Tengah mendominasi desain masjid karena memang arsitekturnya dibuat sama persis dengan Sheikh Zayed Grand Mosque di Abu Dhabi. Masjid ini punya empat menara setinggi 75 meter dan kubah besar setinggi 65 meter di bangunan utamanya.

 

Seluruh material lantai dan sebagian dinding masjid agung Sheikh Zayed didatangkan dari Italia. Marmer ini didatangkan bertahap, pertama ke Jakarta baru kemudian diangkut melalui jalur darat ke solo setelah melalui proses fabrikasi.

 

 

Masjid Raya Sheikh Zayed Solo mempunyai 606 keran untuk wudu. Khusus untuk putri, tempat wudu tersebut berada di basement.

Sementara untuk putra, ada tempat wudu yang di basement dan ada pula yang di sisi selatan masjid dekat kawasan parkir.

 

Menjadi salah satu simbol toleransi Masjid Raya Seikh Zayed Solo ini berhadap-hadapan dengan Gereja Sola Gratia di Jalan Mentawai. Gereja Sola Gratia tepat berada di seberang jalan, timur gapura utama masjid.

 

 

Baca juga:

 

 

 

Waallahu A'alam Bisshowab

 

Sekian pembahasan Batemuritour kali ini, bagi kalian yang ingin bertanya ataupun berkomentar terkait konten-konten Islami silahkan hubungi email kami di umrah.batemuri@gmail.com atau terus cek artikel kami di www.batemuritour.com

 

 









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp