Assalamu’alaikum sobat Annabil!
Kota Demak dikenal akan keindahan objek wisatanya, salah satunya adalah masjid tertua di Indonesia, Masjid Agung Demak. Wisata Masjid Agung Demak merupakan salah satu wisata religi terkenal yang berada di Desa Kauman, Kecamatan Bintoro, Kabupaten Demak, Jawa Tengah.
Daya tarik apa yang membuat masjid ini terkenal? Penasaran? Simak terus infonya ya!
Masjid Agung Demak merupakan saksi dari berkembangnya penyebaran agama Islam khususnya di Indonesia dan sebagai tempat berkumpulnya para ulama yang menyebarkan agama Islam ditanah Jawa yang biasa disebut dengan Walisongo.
Masjid ini didirikan oleh Raden Patah, yaitu raja pertama dari Kesultanan Demak sekitar abad ke-15 masehi.
Masjid Agung Demak juga merupakan masjid tertua di Indonesia. Meskipun begitu, keunikannya adalah bangunannya yang tetap berdiri kokoh membuat masjid ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan lokal maupun mancanegara.
Arsitektur Masjid Agung Demak mengandung unsur percampuran budaya lokal Jawa, Hindu-Buddha, dan Islam dari Arab.
Di dalam bangunan masjid, terdapat 3 bangunan utama yaitu ruang utama, mihrab dan serambi. Apa itu? Berikut penjelasannya .
Ruang utama biasanya digunakan sebagai tempat sholat para jemaah yang terletak di bagian tengah bangunan.
Mihrab atau biasa disebut bangunan pengimanan terletak di depan ruang utama yang berbentuk ruang kecil dan mengarah ke kiblat.
Serambi terletak di bagian belakang ruang utama yang tiang-tiang penyangganya disebut Soko Majapahit,
Nah, gimana sobat? sangat menarik bukan untuk dikunjungi? Tunggu apalagi?