batemuritour.com - Tidak hanya menjadi destinasi wisata dan ibadah haji & umrah umat beragaman Islam, ternyata Kota Makkah juga menyajikan banyak makanan sesuai dengan lidah masyarakat Indonesia, selain itu beragam menu kuliner khas Timur Tengah juga banyak ditemui, yuk simak berikut rekomendasi sobat Annabil antara lain:
Baca juga: Cappadocia, Wisata Menawan Seperti di Planet Lain
1. Broast World
Berbeda dengan destinasi mancanegara lainnya, kota Makkah yang terletak di Arab Saudi tentunya memiliki ragam kuliner halal yang sangat mudah ditemui. Broast World merupakan opsi pertama kuliner fast food yang memiliki rasa umum dan sesuai dengan selera lidah masyarakat Indonesia.
Broast World menyediakan ragam paket meals yang bisa dipesan sesuai selera masing-masing konsumen. Gerai Broast World tersebar hampir di seluruh penjuru kota Makkah, sehingga pengunjung tidak perlu kesusahan apabila ingin menikmati hidangan yang disajikan.
Baca juga: Beberapa Halangan yang Berpotensi Menghambat Pelaksanaan Ibadah Haji
2. Ayam al Baik
Sebagaimana diketahui bahwa faktanya kota Makkah merupakan salah satu objek wisata halal terbaik di dunia, Makkah juga memiliki restaurant fast food yang tidak kalah baik yaitu Ayam al Baik.
Ayam ini menjadi rekomendasi utama kami khususnya bagi jamaah haji ataupun umrah asal Indonesia yang ingin mendapatkan cita rasa masakan sesuai dengan lidah masyarakat Indonesia.
Satu hal yang menarik dari gerai Ayam al Baik ini adalah “porsi kuli” yaitu porsi dengan nasi yang melimpah. Selain daripada porsinya yang melimpah cita rasa yang diberikanpun sungguh memanjakan lidah dan pastinya akan membuat para penikmatnya ketagihan.
Sebagaimana Gerai Broast World, Ayam al Baik juga tersebar hampir di seluruh penjuru kota Makkah, sehingga pengunjung tidak perlu kesusahan apabila ingin menikmati hidangan yang disajikan.
3. Ojen Restaurant
Makkah adalah bagian dari Arab Saudi yang juga merupakan wilayah di Timur Tengah Asia. Wilayah itu terkenal dengan berbagai kuliner andalannya yaitu nasi biryani atau juga disebut dengan istilah kabsah. Kedua menu tersebut sebenarnya sudah mendunia bahkan sudah tidak lagi asing di telinga masyarakat Indonesia.
Apabila berkunjung ataupun berziarah ke kota Makkah tentunya jangan sampai melewatkan kedua menu khas tersebut. Ojen Restaurant adalah rekomendasi kami untuk mendapatkan cita rasa masakan khas Timur Tengah yang otentik.
Lokasi Ojen Restaurant tidak jauh dari Masjidil Haram atau kurang lebih hanya berjarak 300 meter sebelah timur Masjidil Haram. Sehingga sangat saying apabila anda lewatkan.
Baca juga: Kiat-Kiat Mencapai Haji Mabrur