Tabdilun Niat atau Mengganti Niat Ihram Haji menjadi Niat Ihram Umrah atau Sebaliknya

By. Siti Rahmawati - 21 Aug 2023

Bagikan:
img

Batemuritour.com-Dalam menunaikan haji dan umrah, niat menjadi hal penting dalam rangkaian ibadah yang tak boleh terlewatkan. bila seorang muslim melaksanakan haji atau umrah, tetapi dia tak berniat dalam hati untuk mengerjakan hal itu maka ibadahnya tidak sah.

 

Berniat dalam menunaikan ibadah mesti didasarkan untuk mengharap ridha Allah semata, bukan yang lainnya. Sehingga bila seseorang berniat haji atau umrah untuk dirinya sendiri perlu karena-Nya. Bahkan jika ia hendak melakukan rangkaian ibadah haji dan umrah.

 

Selanjutnya muncul pertanyaan, bagaimana seandainya kita mengubah niat dari yang awalnya niat ihram untuk berhaji diganti untuk berumrah? Apakah boleh?

 

Baca juga : 

 

Tabdilun niat sendiri adalah mengubah niat dari ihram haji menjadi niat ihram umrah atau sebaliknya. Hal ini dibolehkan jika dalam keadaan sebagai berikut: 

 

1. Jemaah terbentur halangan akibat perawatan kesehatan; misalnya sejak awal seorang jemaah berniat haji ifrad tapi karena kondisi kesehatan menuntutnya segera mengakhiri ihram, dia dibolehkan mengubah niat ihram menjadi niat umrah dan jenis haji yang dilaksanakan berubah menjadi haji tamattu‟; 

 

2. Jemaah terbentur halangan syar'i seperti haid. Misalnya seorang jemaah perempuan berniat ihram umrah dari miqat tapi sesampai di Mekkah dia tidak bisa menyelesaikan umrahnya karena belum suci, sementara waktu wukuf sudah tiba. Dalam kondisi ini dia bisa mengubah niat ihram umrahnya menjadi niat haji qiran. 

 

3. Jemaah haji yang menjalani karantina dan tidak dapat melaksanakan umrah, lalu mengubah niat menjadi haji qiran. Jemaah haji yang melakukan perubahan niat dikenakan dam dengan menyembelih seekor kambing. 

 

Baca juga : 

 

Waallahu A'alam Bisshowab

 

Sekian pembahasan Batemuritour kali ini, bagi kalian yang ingin bertanya ataupun berkomentar terkait konten-konten Islami silahkan hubungi email kami di umrah.batemuri@gmail.com atau terus cek artikel kami di www.batemuritour.com









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp