7 Rekomendasi Wisata Malioboro, Pecinta Kopi Jangan Kelewatan

By. Darma Taujiharrahman - 24 Feb 2023

Bagikan:
img

batermuritour.com - Hasi sobat BeHappy!!! bagaimana kabarnya sekalian, pasti kalian sudah sangat mengenal KAWASAN MALIBORO yang menjadi destinasi primadona wisata malam bagi kalian sobat BeHappy yang berkunjung ke Daerah Istimewa Yogyakarta.

 

Jl. MALIOBORO

 

Sebagai destinasi wajib saat wisata di Daerah Istimewa Yogyakarta, terdapat berbagai spot wisata yang layak dipertimbangkan untuk dikunjungi saat menikmati malam di MALIBORO. Sejatinya Malioboro adalah nama salah satu Jalan yang terletak di sekita 0 km wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Namun daerah tersebut bukanlah jalan biasa, namun merupakan jalan beribu cerita yang memiliki nuansa meriahnya malak. Yuk simak tipss BeHappy berikut ini.

 

Baca juga: Candi Borobudur Terbaru 2023, Jam Buka dan HTM

 

PASAR BERINGHARJO

 

Berjalan sebentar, kita akan sampai ke Pasar Beringharjo. Pasar ini adalah pasar tradisional terlengkap di Jogja. Barang dagangannya kini makin lengkap; mulai dari batik, jajanan pasar, jejamuan, hingga patung Budha seharga ratusan ribu.

 

MASJID SITI DJIRZANAH

 

Masjid yang baru diresmikan tahun 2018 ini sangat cantik. Sekilas terlihat mirip kelenteng, tetapi berwarna biru. Arsitektur masjid ini erat kaitannya dengan budaya yang tumbuh di Malioboro sejak dahulu. Masjid ini letaknya di depan Pasar Beringharjo (seberang jalan)

 

#keJogjaJanganLupaNgopi

 

Baca juga:

 

KOPI JOSS

 

Kopi joss merupkan kopi khas Jogja yang memiliki ciri khas diseduh beserta dengan arang hitam yang panas. Kopi ini memiliki tingkat kepahitan yang lebih sehingga para pecinta kopi wajib mencobanya. Selain kopi joss original, beberapa warung kopi joss juga menyediakan kopi jos susu sehingga rasanya menjadi lebih nikmat.

 

KM NOL JOGJA

 

Gedung-gedung berarsitektur Indis yang ikonik di kawasan nol kilometer ini sangat instagramable untuk menjadi latar belakang foto selfie.

 

ALUN-ALUN UTARA

 

Alun-alun utara adalah halaman depan Keraton Yogyakarta. Berbagai acara yang berkaitan dengan Keraton digelar di sini, seperti Sekaten yang diselenggarakan setiap Bulan Rabiul Awal.

 

MUSEOM SONOBUDOYO

 

Museum Sonobudoyo terletak dekat km 0 Jogja. Museum sejarah dan kebudayaan Jawa ini juga berisi 1200-an koleksi keris dari berbagai penjuru Nusantara.

 

KERATON YOGYAKARTA

 

Karaton Ngayogyakarta Hadiningrat merupakan istana resmi Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat

 

Dengan beberapa pilihan tekomendasi tempat ini, tentunya sobat BeHappy tidak perlu bingung lagi saat mengunjungi Maliboro khususnya di malam hari.

 

Sekian tips BeHappy kali ini, bagi kalian yang ingin bertanya ataupun berkomentar terkait konten-konten wisata lainnya silahkan hubungi email kami di batemuritour.cs@gmail.com

 

Mari ramaikan dan terus lestarikan wisata negeri ini

 

Baca juga: Snorkeling di Surga Tersembunyinya Yogyakarta, Pantai Nglambor



    Tags :






Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp