Empat Alasan Pilih Paket Umrah Landing Madinah

By. Abid Rauf - 31 Aug 2023

Bagikan:
img

Batemuri Tour.com Seiring meningkatnya minat masyarakat Indonesia untuk menunaikan ibadah umroh ke Tanah Suci, bisnis agen perjalanan haji-umroh pun kian menjamur.

Demi menggaet para calon jamaah, agen travel pun berlomba-lomba menawarkan paket umroh yang menarik dengan berbagai keunggulannya masing-masing.

Salah satu yang banyak ditawarkan adalah paket umroh dengan penerbangan landing Madinah. Dan ternyata ada beberapa kelebihan dari paket umroh landing Madinah lho. Berikut ulasannya :

 

Baca juga : 6 Hotel Terbaik Untuk Temani Perjalanan Ibadah Umrah

 

1. Menghemat Waktu Perjalanan hingga 8 Jam

Penerbangan dari bandara Jakarta menuju bandara Madinah diperkirakan memakan waktu sekitar 10 Jam (untuk penerbangan tidak transit). Tanyakan kepada biro penyelenggara umroh, yakinkan bahwa kamu memilih paket umroh yang landing Madinah terlebih dahulu. Dengan menggunakan paket umroh murah landing Madinah, maka dalam perjalanan menghemat waktu 6 hingga 8 Jam.

Hal ini sangat berbanding terbalik jika menggunakan paket umroh yang landing di Bandara King Abdul Aziz Jeddah, masih melakukan perjalanan darat dari Jeddah ke Madinah yang memakan waktu kurang lebih 6 hingga 8 Jam.

2. Mengurangi Tingkat Kelelahan Jamaah

Stamina calon jamaah umroh tetap terjaga dengan baik, karena saat tiba di bandara Madinah, jarak dari bandara ke hotel hanya memakan waktu kurang lebih 20 menit. Dengan begitu calon jamaah umroh dapat langsung beristirahat sesampainya di hotel.

Pemilihan penerbangan umroh landing Madinah juga cukup tepat, karena jamaah dapat memulihkan tenaga sekitar 3 hingga 8 hari sebelum memasuki kota suci Mekkah untuk melaksanakan puncak ritual ibadah umroh. Suasana Kota Madinah pun relatif jauh lebih tenang dibandingkan dengan Kota Suci Mekkah.

 

Baca Juga :Mengenal Sholat Arbain, Sholat Wajib 40 Waktu di Madinah

3. Proses Imigrasi yang Cepat

Proses pengurusan imigrasi di bandara Madinah, tergolong sangat cepat dan mudah, karena paket umroh dengan pesawat landing Madinah tidak sebanyak yang landing Jeddah. Antrean di bandara yang tidak terlalu panjang membuat suasana tidak terasa padat sehingga jamaah akan merasa lebih nyaman.

4. Ukuran Bandara yang Lebih Kecil

Ukuran bandara Madinah memang tidak sebesar Bandara Jeddah. Meskipun ukuran nya lebih kecil, namun soal kenyamanan, daya tampung serta jenis pesawat tak kalah dengan bandara Jeddah. Kecilnya ukuran bandara membawa keuntungan sendiri bagi calon jamaah umroh. Terutama bagi mereka yang tak perlu jalan kaki terlampau jauh untuk menunggu tempat parkir bus yang telah disediakan oleh biro umroh.

 

 









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp