Ini Dia 10 Villa yang Nyaman di Puncak Bogor, Cocok Untuk Liburan Akhir Tahun

By. Dewi Savitri - 12 Dec 2023

Bagikan:
img

batemuritour.com- Liburan akhir tahun menjadi momen istimewa bagi banyak orang, termasuk mungkin kalian yang tengah mencari destinasi terjangkau untuk bersantai. Puncak, kawasan yang terletak di Bogor, menjadi destinasi favorit karena memiliki beragam daya tarik alam yang menarik perhatian. Bagi kalian yang memiliki budget terbatas, namun tetap menginginkan pengalaman menginap yang nyaman, berikut adalah beberapa pilihan villa murah di Puncak yang bisa dijadikan pilihan:

 

Baca Juga: 10 Night Market di Bangkok yang Wajib Kamu Kunjungi

 

1. Terrace Villa Golf

 

Salah satu opsi terjangkau adalah Terrace Villa Golf. Dengan harga berkisar antara Rp290.000 hingga Rp350.000, villa ini menawarkan fasilitas lengkap termasuk kolam renang yang luas, halaman yang cocok untuk keluarga, serta akses yang mudah dari Jalan Sindang Subur No.RT 03/13, Tugu Sel., Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

 

2. The Anty Resort

 

The Anty Resort menawarkan suasana tradisional dengan bangunan berbahan dasar kayu. Dengan kisaran harga antara Rp350.000 hingga Rp600.000, villa ini menawarkan kolam renang yang cukup besar dan balkon luas pada setiap vila, yang berlokasi di Jalan Raya Puncak km, 84 Kampung Ciburial Cisarua, Bogor.

 

3. Blessing Hills Cipanas

 

Jika kalian menginginkan sentuhan kemewahan dengan harga terjangkau, Blessing Hills Cipanas adalah pilihan tepat. Dibanderol mulai dari Rp600.000 hingga Rp800.000, villa ini menawarkan desain modern dan pemandangan yang memukau dari lokasi di Jalan Perkebunan Ciseureuh, Desa Batulawang Kecamatan Cipanas.

 

4. Villa Instagramable

 

Dengan harga sekitar Rp800.000, villa ini menawarkan bukan hanya keindahan visual yang instagramable, tapi juga kolam renang yang besar dan nyaman untuk bersantai setelah seharian beraktivitas. Lokasinya di Jalan Raya Puncak KM. 88 Kampung Ciburial Baru Jeruk RT03/RW05 No. 45, Cisarua, Bogor.

 

5. Masada Village Resort

 

Bagi kalian dengan budget terbatas sekitar Rp300.000 hingga Rp500.000, Masada Village Resort memberikan pengalaman glamping alam yang nyaman dan tenang di Jalan Ciburial, RT.04/RW.04, Tugu Utara, Kecamatan Cisarua.

 

Baca Juga: 4 Tips Cek Kolong Kasur saat Staycation Sendirian

 

6. MN Villas

 

Dengan harga sekitar Rp500.000, MN Villas menawarkan luasnya halaman yang cocok untuk keluarga di Villa Kota Bunga Blok BB 9 No. 14, Cipanas, Cianjur.

 

7. Villa Jatimas Hijau

 

Villa ini menawarkan fasilitas lengkap dengan harga di bawah Rp500.000 di Jl. Raya Hankam Cisarua, Jogjogan, Cisarua. Terletak dekat dengan Air Terjun Cilember dan Taman Safari Indonesia, cocok untuk liburan keluarga.

 

8. Princess Resort Ciloto

 

Pilihan lain dengan fasilitas kolam renang yang memikat, Princess Resort Ciloto menawarkan kamar Deluxe 2 King Beds dengan harga sekitar Rp485.000 di Jalan Siguntang Ciloto, Cipanas.

 

9. Aries Biru Hotel dan Villa

 

Dengan harga terjangkau sekitar Rp130.000 hingga Rp200.000, Aries Biru Hotel dan Villa menawarkan fasilitas lengkap di Jalan Raya Puncak Gadog No.KM 82, Jogjogan, Kecamatan Cisarua.

 

10. The Cibulan Suites

 

Terakhir, The Cibulan Suites menawarkan sekitar 13 tipe kamar dengan harga sekitar Rp150.000 hingga Rp200.000 di Jalan Raya Puncak, Km. 79 No 12A,, Cibereum, Cisarua.

 

Baca Juga: 5 Tips Pesan Tiket Pesawat Agar Terhindar dari Penipuan

 

Jadi, dengan banyaknya pilihan villa murah di Puncak, semoga kalian dapat menemukan villa yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran liburan keluargamu. Selamat liburan!









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp