Catat! Ini Ciri-ciri Orang Munafik Menurut Al-Qur'an

By. Walid Iqbal Istiardi - 29 May 2024

Bagikan:
img

Batemuritour.com- Munafik adalah salah satu akhlak yang tercela. Kata munafik berasal dari bahasa Arab yaitu munafiq yang berarti orang munafik. Allah sangat membenci orang-orang munafik, bahkan Allah mengancam orang-orang munafik masuk ke dalam neraka jahanam.
Hal itu dijelaskan pada surat At Taubah ayat 68, yang dimana Allah mengancam orang munafik kekal didalam neraka jahanam.

Arab: وَعَدَ ٱللَّهُ ٱلْمُنَٰفِقِينَ وَٱلْمُنَٰفِقَٰتِ وَٱلْكُفَّارَ نَارَ جَهَنَّمَ خَٰلِدِينَ فِيهَا ۚ هِىَ حَسْبُهُمْ ۚ وَلَعَنَهُمُ ٱللَّهُ ۖ وَلَهُمْ عَذَابٌ مُّقِيمٌ

Arab latin: Wa'adallahul-munafiqina wal-munafiqati wal-kuffara nara jahannama khalidīna fiha, hiya ḥasbuhum, wa la'anahumullah, wa lahum 'azabum muqim.

Artinya: "Allah mengancam orang-orang munafik laki-laki dan perempuan dan orang-orang kafir dengan neraka Jahannam, mereka kekal di dalamnya. Cukuplah neraka itu bagi mereka, dan Allah melaknati mereka, dan azab yang kekal bagi mereka."

 

Baca Juga : 8 Cara Menghadapi Orang Munafik dalam Islam
 

Ciri orang munafik dijelaskan di beberapa surah yang ada di Al-Qur'an. Allah SWT menjelaskan beberapa ciri orang yang munafik di dalamnya. Berikut ini ciri orang munafik yang dijelaskan di dalam Al-Qur'an.

1. Pendusta
Ciri orang munafik pertama adalah seorang pendusta. Hal ini dijelaskan Allah pada surah Al-Munafiqun ayat 1. Orang pendusta diterangkan pada surah Al-Munafiqun adalah mereka yang suka berbohong saat berbicara. Berikut bunyi surah Al-Munafiqun ayat 1.

Arab: إِذَا جَآءَكَ ٱلْمُنَٰفِقُونَ قَالُوا۟ نَشْهَدُ إِنَّكَ لَرَسُولُ ٱللَّهِ ۗ وَٱللَّهُ يَعْلَمُ إِنَّكَ لَرَسُولُهُۥ وَٱللَّهُ يَشْهَدُ إِنَّ ٱلْمُنَٰفِقِينَ لَكَٰذِبُونَ

Latin: iza ja`akal munafiquna qalu nasy-hadu innaka larasulullah, wallahu ya'lamu innaka larasuluh, wallahu yasy-hadu innal-munafiqina lakazibun.

Artinya: "Apabila orang-orang munafik datang kepadamu (Muhammad), mereka berkata, "Kami mengakui, bahwa engkau adalah Rasul Allah," Dan Allah mengetahui bahwa engkau benar-benar Rasul-Nya; dan Allah menyaksikan bahwa orang-orang munafik itu benar-benar pendusta," (QS. Al Munafiqun: 1).

2. Menipu
Surah Al-Baqarah ayat 8-9 juga menjelaskan ciri orang munafik. Adapun dijelaskan ciri orang munafik selain dari pendusta adalah penipu. Berikut ini ciri orang munafik yang dijelaskan Surah Al-Baqarah.

Arab : وَمِنَ النَّاسِ مَنْ يَّقُوْلُ اٰمَنَّا بِاللّٰهِ وَبِالْيَوْمِ الْاٰخِرِ وَمَا هُمْ بِمُؤْمِنِيْنَۘ - ٨ يُخٰدِعُوْنَ اللّٰهَ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا ۚ وَمَا يَخْدَعُوْنَ اِلَّآ اَنْفُسَهُمْ وَمَا يَشْعُرُوْنَۗ - ٩

Latin: Wa minan-nasi may yaqulu amannā billahi wa bil-yaumil-akhiri wa ma hum bimu`minin Yukhadi'unallaha wallazina amanu, wa ma yakhda'una illa anfusahum wa ma yasy'urun.

Artinya: "Dan di antara manusia ada yang berkata, "Kami beriman kepada Allah dan hari akhir," padahal sesungguhnya mereka itu bukanlah orang-orang yang beriman. Mereka menipu Allah dan orang-orang yang beriman, padahal mereka hanyalah menipu diri sendiri tanpa mereka sadari," (QS. Al Baqarah: 8-9).

 

Baca Juga : Bahaya dan 14 Cara Menghindari Diri dari Sifat Munafik



3. Ria atau Ingin Dipuji
Kemudian, ciri orang munafik lainnya yang dijelaskan oleh Allah ada pada Surah An Nisa ayat 142. Orang munafik yang ketika beribadah bukan banyak semata karena Allah. Melainkan ingin mendapatkan pujian dari orang lain.

Mereka sama sekali tidak mengingat Allah dalam menjalankan ibadahnya. Tujuan orang munafik ini hanya ingin mendapatkan pujian.

Seperti yang dijelaskan Allah di Surah An Nisa ayat 142, Allah SWT berfirman:

Arab : اِنَّ الْمُنٰفِقِيْنَ يُخٰدِعُوْنَ اللّٰهَ وَهُوَ خَادِعُهُمْۚ وَاِذَا قَامُوْٓا اِلَى الصَّلٰوةِ قَامُوْا كُسَالٰىۙ يُرَاۤءُوْنَ النَّاسَ وَلَا يَذْكُرُوْنَ اللّٰهَ اِلَّا قَلِيْلًاۖ - ١٤٢

Latin:innal-munafiqina yukhadi'ulnallaha wa huwa khadi'uhum, wa iza qamū ilas-salati qamu kusala yura`unan-nasa wa la yazkurunallaha illa qalila

Artinya: "Sesungguhnya orang munafik itu hendak menipu Allah, tetapi Allah lah yang menipu mereka. Apabila mereka berdiri untuk shalat, mereka lakukan dengan malas. Mereka bermaksud tujuan ria atau (ingin dipuji) di hadapan manusia. Dan mereka tidak mengingat Allah kecuali sedikit sekali," (QS. An-Nisa: 142).

 

Baca Juga : Memahami 17 Sifat Tercela Manusia yang Disukai Setan



4. Mengajak Berbuat yang Mungkar
Allah menjelaskan pada Surah At Taubah ayat 67 bahwa orang munafik itu dikatakan orang yang fasik. Atau mereka orang-orang yang mengajak untuk berbuat mungkar, dan mencegah perbuatan baik. Berikut Surah At-Taubah ayat 67 yang menjelaskan ciri orang munafik seperti ini.


Arab: اَلْمُنٰفِقُوْنَ وَالْمُنٰفِقٰتُ بَعْضُهُمْ مِّنْۢ بَعْضٍۘ يَأْمُرُوْنَ بِالْمُنْكَرِ وَيَنْهَوْنَ عَنِ الْمَعْرُوْفِ وَيَقْبِضُوْنَ اَيْدِيَهُمْۗ نَسُوا اللّٰهَ فَنَسِيَهُمْ ۗ اِنَّ الْمُنٰفِقِيْنَ هُمُ الْفٰسِقُوْنَ - ٦٧

Latin: al-munafiquna wal-munafiqatu ba'duhum mim ba'd, ya`muruna bil-mungkari wa yan-hauna 'anil-ma'rufi wa yaqbiduna aidiyahum, nasullaha fa nasiyahum, innal-munafiqīna humul-fasiqun.

Artinya: "Orang-orang munafik laki-laki dan perempuan, satu dengan yang lain adalah (sama), mereka itu menyuruh (berbuat) yang mungkar lalu mencegah (perbuatan) yang makruf dan mereka menggenggamkan tangannya (kikir). Mereka telah melupakan kepada Allah, maka telah Allah melupakan mereka (pula). Sesungguhnya orang-orang munafik itulah orang-orang yang fasik," (Q.S At-Taubah: 67).

         

Baca Juga : Hijrah untuk Hidup Agar Penuh Berkah


Itulah ciri orang munafik yang dijelaskan oleh Allah didalam Al-Qur'an. Semoga kita bisa dijauhi dari orang orang munafik. Dan, tidak termasuk dalam orang-orang yang munafik. Sebab Allah sangat membenci orang-orang munafik.

 









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp