Jangan Panik!! Haid Saat Umrah Tetap Bisa Lakukan Ibadah, Ini Solusinya!

By. Dewi Savitri - 11 May 2023

Bagikan:
img

Batemuritour.com- Hai Sobat Batemuri!! Haid bagi Wanita yang masih dalam masa subur merupakan hal yang wajar. Konidisi ini menunjukkan bahwa tidak ada masalah dalam sistem reproduksi wanita tersebut. Pada saat seorang wanita dalam kondisi haid, ia akan terikat dengan sejumlah larangan yaitu sholat dan puasa. Lalu bagaimana jika seorang wanita haid pada saat menjalankan ibadah umrah?

 

Baca Juga: Ini Dia 6 Syarat Badal Haji yang Harus Kamu Tau

 

Ibadah umrah merupakan haji kecil, menyengaja berkunjung ke tanah suci Makkah untuk melakukan berbagai rangkaian ibadah seperti thawaf, sa’i, dan tahalul. Sebelum melaksanakan ibadah umrah, setiap orang diharuskan untuk berihram atau memakai kain ihram dan berniat di miqat. Dikutip dari konsultasisyariah.com, seorang wanita yang sedang haid diperbolehkan untuk berihram. Alasannya, untuk bisa berihram seseorang tidak diwajibkan harus suci dari hadast kecil maupun besar.  Meskipun demikian, pada saat seorang wanita haid melaksanakan umrah, maka dia harus melakukan istitsfar atau menggunakan pembalut lebih rapat untuk memastikan tidak ada darah yang merembes keluar hingga ke celana. Jadi pada saat sampai di miqat, wanita haid sebaiknya mandi dan melakukan istitsfar untuk mencegah darah tembus sampai ke celana.

 

Kemudian apa yang harus dilakukan wanita saat umrah pada kondisi haid?

 

Wanita yang sedang haid saat sedang menunaikan ibadah haji atau umrah tidak diperbolehkan untuk melakukan thawaf. Larangan ini berdasarkan pada kisah Aisyah R.A yang mengalami haid pada saat menunaikan ibadah haji bersama Rasulullah SAW. Aisyah R.A menangis kemudian Rasulullah SAW berkata:

 

“Kerjakan apa saja yang dilakukan orang yang menunaikan ibadah haji kecuali thawaf di Tanah Suci hingga engkau suci.” (HR. Muslim)

 

Baca Juga: Thawaf bagi Wanita Haid? Begini Penjelasannya!!

 

Dari hadits tersebut dapat disimpulkan bahwa wanita haid dilarang untuk melaksanakan thawaf. Namun, thawaf merupakan salah satu rukun haji dan umrah, sehingga agar ibadah umrah yang dilakukan sah maka seorang wanita haid harus menunggu sampai kondisinya suci untuk melaksanakan thawaf.

 

Selain istitsfar, agar ibadah umrah tetap berjalan lancar maka ada beberapa amalan yang dapat dilakukan oleh wanita haid. Amalan-amalan yang dapat dilakukan wanita haid pada saat melaksanakan ibadah umrah yaitu sebagai berikut:

 

  1. Memperbanyak mengingat Allah SWT
  2. Mengerjakan rangkaian ibadah haji dan umrah lain yang tidak dilarang seperti sa’i, wukuf, mabit, dan seterusnya
  3. Wanita yang mengalami haid juga perlu mencoba menerima dengan ikhlas ketentuan Allah SWT tersebut. Artinya, wanita tersebut harus menyadari bahwa haid merupakan ketentuan dari Allah SWT
  4. Bersungguh-sungguh dalam melaksankan serangkaian ibadah umrah.

 

Baca Juga: Lama Haid Wanita Menurut Islam

 

Wallahu a’lam bish-shawab.

Sekian pembahasan Batemuritour kali ini, bagi kalian yang ingin bertanya ataupun berkomentar terkait konten-konten Islami silahkan hubungi email kami di umrah.batemuri@gmail.com atau terus cek artikel kami di www.batemuritour.com









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp