Ingin Tambah Semangat dalam Bekerja? Yuk Baca Doa Ini, Bekerja Lebih Berkah

By. Darma Taujiharrahman - 17 May 2023

Bagikan:
img

batemuritour.com – Dalam agama Islam, mencari nafkah adalah kewajiban yang melekat pada setiap individu yang mampu secara fisik dan mental. Mencari nafkah bukan hanya menjadi sarana untuk memenuhi kebutuhan hidup pribadi, tetapi juga merupakan bentuk ibadah yang dianugerahkan oleh Allah SWT.

 

Al-Qur'an dan hadis menyatakan dengan jelas bahwa setiap Muslim memiliki tanggung jawab untuk mencari nafkah. Allah SWT berfirman dalam Surat Al Baqarah ayat 233

 

وَعَلَى الْمَوْلُوْدِ لَهٗ رِزْقُهُنَّ وَكِسْوَتُهُنَّ بِالْمَعْرُوْفِۗ لَا تُكَلَّفُ نَفْسٌ اِلَّا وُسْعَهَا ۚ لَا تُضَاۤرَّ وَالِدَةٌ ۢبِوَلَدِهَا وَلَا مَوْلُوْدٌ لَّهٗ بِوَلَدِهٖ

Kewajiban ayah menanggung makan dan pakaian mereka dengan cara yang patut. Seseorang tidak dibebani, kecuali sesuai dengan kemampuannya. Janganlah seorang ibu dibuat menderita karena anaknya dan jangan pula ayahnya dibuat menderita karena anaknya.

 

Baca juga:

 

Hal ini menunjukkan bahwa mencari nafkah adalah kewajiban bagi kaum pria untuk memberikan nafkah kepada keluarganya.

 

Tanggung jawab mencari nafkah tidak hanya terbatas pada kaum pria, tetapi juga dapat dilakukan oleh perempuan jika mereka memiliki kemampuan dan keinginan untuk melakukannya. Mencari nafkah mencakup usaha dan kerja keras untuk memperoleh pendapatan halal dengan cara yang sesuai dengan ajaran Islam.

 

Sebagai seorang Muslim, kita harus memastikan bahwa nafkah yang diberikan kepada keluarga kita didapatkan dengan cara yang halal dan tidak melanggar prinsip-prinsip agama.

 

Selain itu, tanggung jawab mencari nafkah juga melibatkan pemenuhan kebutuhan keluarga secara adil. Seorang Muslim harus memastikan bahwa keluarganya memiliki sandang, pangan, tempat tinggal, pendidikan, perawatan kesehatan, dan kebutuhan lainnya. Menunaikan tanggung jawab ini dengan penuh tanggung jawab dan kasih sayang adalah bagian dari menjalankan peran sebagai kepala keluarga yang baik dalam Islam.

 

Allah SWT telah menjanjikan keberkahan bagi orang-orang yang menjalankan kewajiban mencari nafkah dengan sungguh-sungguh dan penuh ketakwaan. Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Abu Daud, Rasulullah SAW bersabda, "Sesungguhnya Allah lebih menyukai seorang hamba yang bekerja keras untuk mencari rizki yang halal daripada seorang yang beribadah kepada-Nya sepanjang malam dan berpuasa sepanjang siang."

 

Doa Berangkat Kerja:

 

بسم اللّه على نفسي ومالي وديني، اللّهمّ رضّني بقضاءك وبارك لي فيما قدّرلي حتّى لَا ٱحبَّ تعجِيلَ مَا أخّرت ولَا تأْخير ما عجّلتَ

Dengan menyebut nama Allah, atas diriku, hartaku, dan agamaku. Ya Allah, jadikanlah aku orang yang ridha (menerima atas ketetapan-Mu serta berkahilah aku atas rezeki yang Engkau tentukan sehingga aku tak tergesa-gesa meminta sesuatu Engkau tunda, atau menunda-nunda sesuatu yang Engkau hendak segerakan.

 

قَالَ رَبِّ اشْرَحْ لِيْ صَدْرِيْ ۙ وَيَسِّرْ لِيْٓ اَمْرِيْ ۙ

 “Wahai Tuhanku, lapangkanlah dadaku, mudahkanlah untukku urusanku,

 

Baca juga:

 

Waallahu A'alam Bisshowab

 

Sekian pembahasan Batemuritour kali ini, bagi kalian yang ingin bertanya ataupun berkomentar terkait konten-konten Islami silahkan hubungi email kami di umrah.batemuri@gmail.com atau terus cek artikel kami di www.batemuritour.com









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp