Fakta Unik Kenapa Orang India Sering Membunyikan Klakson, Inilah Alasannya !!!

By. Siti Rahmawati - 19 May 2023

Bagikan:
img

Batemuritour.com-  India dikenal sebagai negara yang rajin memproduksi film-film Bollywood. Selain itu, karakter berkendara para pengguna jalan raya terbilang cukup unik, yaitu sering membunyikan klakson di setiap kesempatan.

 

 

Sebagai salah satu negara dengan penduduk terbanyak di dunia, kemacetan menjadi hal yang lumrah di India.

 

 

 

Macet berjam-jam hingga kendaraan yang tak bergerak, menjadi pemandangan sehari-hari di negara yang dijuluki Vrindavan oleh netizen tersebut.

 

Salah satunya terjadi di kota besar seperti Mumbai. "Tin, tin, tin..." bunyi klakson yang terdengar sepanjang jalan saat mengelilingi Kota Mumbai, Suara itu tidak kunjung berhenti.

 

 



Kemacetan dan keruwetan jalanan di kota-kota India 'mungkin' bukan lagi menjadi rahasia umum. Informasi soal ruwetnya jalanan di India telah banyak disebarkan oleh para wisatawan yang pernah berkunjung ke sana.



Mumbai salah satu kota terbesar di India. Bahkan, di kota itu juga menjadi rumah bagi industri perfilman India, yakni Bollywood.

 

 

Sumber gambar: kumparan.com

 

 

Dilansir dari CNNINdonesia.com, berbagai jenis kendaraan tampak tumpah ruah di jalanan India, mulai dari mobil, motor, bus, truk, bajaj, hingga taksi menghiasi pemandangan jalan di kota itu.

Meski ruas jalan terbilang cukup lebar, namun nampaknya tak cukup menampung volume kendaraan yang melintas.

 


Untuk wilayah Asia Pasifik, penjualan otomotif di India pada 2018 bertengger di urutan pertama, atau 3,92 juta, diikuti Australia (1,11 juta unit), Indonesia (1,03 juta unit) dan Thailand (1,01 juta unit).

 

 

 

Baca juga:

 

Inilah Taj Mahal India, Keajaiban Dunia yang Dibangun Atas Nama Cinta!

 

Bukan Berarti Tidak, Inilah Alasan Orang India Suka Geleng Kepala Saat Berbicara !

 

 

 

 

Alasan orang India suka membunyikan klakson

 

Meski saling membunyikan klakson saat macet di perempatan, pengendara ingin menyusul, dan berbagai kesempatan lainnya, tak terlihat raut wajah pengendara yang penuh emosi.

 

 

 

Rupanya suara klakson hanya untuk memberikan kode keberadaan sang pengendara terhadap pengendara lainnya. Hal tersebut untuk mencegah pengendara lain bermanuver secara tiba-tiba.

 

Suara klakson di India tidak menandakan kekesalan. Jadi tidak ada pengendara yang tersinggung, dan saya tidak pernah melihat ada yang berkelahi karena masalah klakson.

 

 

 

 

Baca juga : 

 

 

Fakta Dhobi Ghat, Laundry Terbuka Terbesar di India !

 

Dari Kerala menuju Gujarat, Inilah Perjalanan Kereta Sleeper 36 Jam di India !

 

 

 

 

Sekian pembahasan Batemuritour kali ini, bagi kalian yang ingin bertanya ataupun berkomentar terkait konten-konten Islami silahkan hubungi email kami di umrah.batemuri@gmail.com atau terus cek artikel kami di www.batemuritour.com

 









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp