Ridho Allah Ada Pada Orangtua, Berikut Kumpulan Doa-doa Orangtua Untuk Anak

By. Siti Rahmawati - 07 Jun 2023

Bagikan:
img

Batemuritour.com- Salah satu kewajiban orang tua terhadap anaknya adalah dengan memenuhi apa yang mereka butuhkan, baik itu jasmani maupun rohani.

 

Bukan hanya itu, sebagai orang tua kita juga mempunyai tanggung jawab yang besar dalam hal mengasuh, mendidik serta membimbing dengan harapan agar si kecil dapat tumbuh menjadi pribadi yang baik.

 

 

 

Selain itu, harapan terbesar orang tua kepada anaknya adalah menginginkan supaya anaknya tumbuh menjadi anak yang shalih dan shalihah serta sukses dunia dan akhirat.

 

Tetapi, semua yang kita lakukan tidak akan tercapai jika tidak dibarengi dengan doa.

 

 

Sumber gambar : freepik.com

 

 

 

Baca juga:

 

 

Berikut adalah 5 doa untuk anak yang bisa kita amalkan.

 

1. Doa untuk Anak yang Baru Lahir

 

Dinukil dari salah satu buku karya Ummu Azzam yang berjudul Doa & Zikir Mustajab untuk Ibu Hamil dan Menyusui (2012), berikut adalah rangkaian doa dan dzikir yang bisa dipanjatkan untuk anak yang baru lahir:

 

أُعِيْذُهُ بِالوَاحِدِ الصَّمَدِ مِنْ شَرِّ كُلِّ ذِى حَسَدٍ

 

A'uudzuhu (haa) bilwaahidish shamadi min syarri kulli dzii hasadin.

 

Artinya: "Ya Allah Yang Maha Esa, tempat semua orang meminta, aku mohon perlindungan-Mu untuk anakku dari segala kejahatan orang yang hasad/dengki."

 

 

2. Doa Agar Menjadi Anak yang Penurut dan Tidak Rewel

 

Mempunyai anak yang penurut dan tidak rewel adalah salah satu anugerah yang harus kita syukuri. Berikut adalah doanya:

 

وَٱلَّذِينَ يَقُولُونَ رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَٰجِنَا وَذُرِّيَّٰتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَٱجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا

 

Wallażīna yaqụlụna rabbanā hab lanā min azwājinā wa żurriyyātinā qurrata a'yuniw waj'alnā lil-muttaqīna imāmā.

 

Artinya: "Dan orang orang yang berkata: "Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa." (QS Al-Furqan: 74).

 

3. Doa Agar Anak Menjadi Sholeh dan Sholehah

 

Menginginkan anak yang sholeh dan sholehah merupakan impian setiap orang tua. Berikut adalah salah satu doa

yang sering dipanjatkan oleh Nabi Ibrahim untuk meminta keturunan yang sholeh dan sholehah dalam QS. Ash Shaffaat ayat 100:

 

رَبِّ هَبْ لِي مِنَ الصَّالِحِينَ

 

Robbi hablii minash shoolihiin

 

Artinya: "Ya Rabbku, anugrahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang-orang yang saleh".

 

 

 

Doa lainnya:

 

اَللَّهُمَّ اجْعَلْ أَوْلَادَنَا أَوْلَادًا صَالِحِيْنَ حَافِظِيْنَ لِلْقُرْآنِ وَالسُّنَّةِ فُقَهَاءَ فِى الدِّيْنِ مُبَارَكًا حَيَاتُهُمْ فِى الدُّنْيَا وَاْلآخِرَةِ

 

Allahummaj'al awladana awladan sholihin haafizhiina lil qur'ani wa sunnati fuqoha fiddiin mubarokan hayatuhum fiddunya wal akhirah.

 

Artinya: "Ya Allah, jadikanlah anak-anak kami anak yang sholih sholihah, orang-orang yang hafal Alquran dan sunnah, orang-orang yang paham dalam agama dibarokahi kehidupan mereka di dunia dan di akhirat".

 

 

 

4. Doa Agar Menjadi Anak yang Sukses Dunia dan Akhirat

 

 

Tidak hanya sukses di dunia, pasti kita berharap supaya anak-anak kita juga sukses di akhirat kelak. Berikut adalah doa yang selalu dipanjatkan oleh Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail.

 

Tujuannya supaya menjadikan keduanya hamba yang tunduk kepada sang pencipta, dan menjadikan anak serta keturunannya menjadi umat yang patuh dan tunduk kepada RabbNya hingga akhir hayat:

 

رَبَّنَا وَاجْعَلْنَا مُسْلِمَيْنِ لَكَ وَمِنْ ذُرِّيَّتِنَا أُمَّةً مُسْلِمَةً لَكَ وَأَرِنَا مَنَاسِكَنَا وَتُبْ عَلَيْنَا ۖ إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيمُ

 

Rabbanā waj'alnā muslimaini laka wa min żurriyyatinā ummatam muslimatal laka wa arinā manāsikanā wa tub 'alainā, innaka antat-tawwābur-raḥīm.

 

Artinya: "Ya Tuhan kami, jadikanlah kami berdua orang yang tunduk patuh kepada Engkau dan (jadikanlah) diantara anak cucu kami umat yang tunduk patuh

kepada Engkau dan tunjukkanlah kepada kami cara-cara dan tempat-tempat ibadat haji kami, dan terimalah taubat kami. Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Penerima taubat lagi Maha Penyayang." (QS Al-Baqarah: 128)

 

 

5. Doa untuk Anak yang Sudah Tumbuh Dewasa

 

Bukan saat masih kecil saja anak harus didoakan. Anak yang sudah tumbuh dewasa pun juga harus selalu didoakan agar dikaruniai pemahaman ilmu agama yang benar & ilmu yang bermanfaat, serta diberi kecerdasan. Berikut doa yang bisa diamalkan:

 

اَللَّهُمَّ امْلَأْ قُلُوْبَ أَوْلَادِنَا نُوْرًا وَحِكْمَةً وَأَهْلِهِمْ لِقَبُوْلِ نِعْمَةٍ وَاَصْلِحْهُمْ وَاَصْلِحْ بِهِمُ الْأُمَّةَ

 

Allahummam-la' Quluuba Aulaadìnaa Nuuron Wa Hìk-matan Wa Ahlìhìm Lìqobuulì Nì'matìn Wa Ashlìh-hum Wa Ashlìh bìhìmul Ummah.

 

Artinya: "Ya Allah, isilah hati anak-anak kami dengan cahaya dan hikmah, dan jadikan mereka hamba-hamba-Mu yang layak untuk menerima nikmat-Mu, dan perbaikilah diri mereka dan perbaiki pula umat ini melalui mereka."

 

 

 

Demikian doa untuk anak yang bisa diamalkan. Setiap orang tua pastilah berharap yang terbaik untuk kehidupan anaknya.

 

Tapi sebagai orang tua, kita hanya bisa berencana dan berusaha. Semua tetap Allah yang menentukan. 

 

 

 

 

Baca juga:

 

 

Waallahu A'alam Bisshowab

 

Sekian pembahasan Batemuritour kali ini, bagi kalian yang ingin bertanya ataupun berkomentar terkait konten-konten Islami silahkan hubungi email kami di umrah.batemuri@gmail.com atau terus cek artikel kami di www.batemuritour.com









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp