Batemuritour.com- Hai Sobat Batemuri!! Kota Petra di Yordania merupakam salah satu situs sejarah dan arkeologi. Petra menjadi salah satu destinasi wisata sejarah paling terkenal di dunia setelah kota ini masuk sebagai salah satu dari tujuh keajaiban dunia yang baru.
Baca Juga: Bukan Hanya Sirkuit, Ini Dia 5 Destinasi Wisata di Mandalika yang Wajib Kamu Kunjungi
Petra Yordania menawarkan keindahan berupa hamparan gurun dengan tebing tinggi yang indah. Selain itu, Petra juga menyajikan arsitektur yang sangat menakjubkan. Berikut adalah beberapa fakta tentang Petra, Yordania:
The Treasury adalah ikon Petra yang paling terkenal. Dalam Bahasa Arab, The Treasury disebut dengan istilah Al-Khazneh. bangunan The Treasury dengan arsitektur kunonya memiliki warna yang sangat cantik. The Treasury berwarna res rose sehingga penemunya, Johann Ludwid Burckhardt tidak ragu memberikannya sebutan ‘a red rose city’.
Kota Petra berada di bagian tengah Teluk Aqaba dan Laut Mati, sebuah kawasan yang cukup terpencil. Meskipun demikian, Kota Petra memiliki pesona sendiri sehingga banyak dikunjungi oleh para wisatawan. Petra berada di atas ketinggian 806 mdpl hingga 1.306 mdpl. Dengan kondisi tanah yang kering dan bukit bebatuan yang tinggi membuat kamu akan merasakan suasana yang berbeda saat berada di Kota Petra. Selain itu, kondisi tanah bebatuan membuat desain bangunan kuno di kota ini semakin terlihat megah, sehingga menbuat kota ini disebut sebagai Kota Batu.
Seluruh bangunan di Kota Petra didirikan dengan cara dipahat pada dinding-dinding bukit batu di bagian Wadi Araha, yaitu sebuah lembah bercadas yang ada di Yordania. Hal ini yang mendasari penamaan Kota Petra yang diambil dari Bahasa Yunani.
Kota Petra di masa lalu pernah menjadi pusat perdagangan yang menghubungkan India, China, Mesir, Suriah, Yunani, dan Roma. Berdasarkan sejarah yang beredar, kota ini juga sempat dikuasai oleh Romawi dan membuatnya menjadi kota yang terbengkalai dan tertimbun bencana alam gempa bumi dimasa lalu.
Bangunan tua yang dipahat di bebatuan pada Film Transformer yang Bernama Place Tomb ternyata merupakan bangunan kuno yang merupakan kumpulan makam para raja yang ditopang oleh 18 pilar. Di tempat ini setidaknya terdapat 4 ruang penguburan didalamnya.
Baca Juga: Jadilah Anak Berbakti!! Ini Dia 7 Adab Kepada Orang Tua yang Harus Kamu Tau
Itulah beberapa fakta tentang Kota Petra di Yordania. Gimana, berminat kesini?
Sekian pembahasan Batemuritour kali ini, bagi kalian yang ingin bertanya ataupun berkomentar terkait konten-konten Islami silahkan hubungi email kami di umrah.batemuri@gmail.com atau terus cek artikel kami di www.batemuritour.com